RADARKALABAHI.COM, ALOR - Babinsa Koramil 1622/Alor Serka Suwandi Mohala hadiri penyaluran dana Bantuan Langsung Tunai (BLT), di Desa Alila, Kecamatan Alor Barat Laut, Kabupaten Alor.
Babinsa Serka Suwandi pada saat menyampaikan arahannya meminta kepada masyarakat penerima BLT agar memanfaatkan dengan sebaik-baiknya untuk kebutuhan dalam rumah tangga.
"Saya berharap bantuan ini dimanfaatkan sesuai dengan kebutuhan. Jangan utamakan keinginan apalagi untuk membeli minuman keras", harap Serka Suwandi Mohala.
Terpisah, Dandim 1622/Alor Letkol Inf Amir Syarifudin, SH melalui Perwira Seksi Intelijen Kapten Inf Samuel Ulle menjelaskan Babinsa di wilayah binaannya bersinergi dengan aparat Desa maupun Kelurahan selalu membantu pengawasan penyaluran BLT termasuk membantu suksesnya program di Desa.
"Babinsa hadir disana, bersinergi untuk membantu mengatasi kesulitan masyarakat. Hadirnya harus memberi dampak positif di masyarakat", kata Kapten Samuel.
(Jb-tim).